Sabtu, 28 Januari 2017

Belajar Berkarya

Jakarta,28 Januari 2017. Hari ini cuaca tidak bersahabat karna hujan khawatir kolong banjir dan KBB pun jd tidak berjalan baik, Namun alhamdulillah  KBB berjalan dengan baik hingga selesai. 

Pukul 10.00 wib waktunya kelas awan besar dan kecil untuk belajar tapi tidak mewarnai kali ini. Kami mempelajari buah-buahan dan ternyata benar saja banyak buah-buahan yang belum mereka kenali. Sambil memperlihatkan karton bergambar buah-buahan saya memanggil 3 orang anak untuk menghampiri saya secara bergantian, menanyakan buah apa yang mereka suka dan tidak sukai dan bagaimana dengan rasa buah itu sendiri, kepolosan mereka untuk menjawab menjadi menggemaskan loh... hehehe .

Pukul 10.30 wib waktunya kelas Bintang belajar tentang berbagai macam profesi dan  tugasnya, mencari kata yang tersembunyi mereka sangat antusias. 

Pukul 11.30 wib waktunya kelas Bulan dan Matahari tapi ada yg berbeda kali ini, saya memberikan pelajaran keterampilan membuat tempat pensil/Hp serut dari bahan kain kotak-kotak yang mereka jahit sendiri menggunakan jarum jahit tangan. Alasan kenapa memakai kain kotak-kotak karna itu akan sangat mempermudah adik dalam menjahit karna hanya mengikuti n melompati 1 kotak tiap jahitannya. kebanyakan dari mereka belum pernah menjahit tangan karena usia mereka sangat wajar bila belum pernah melakukan itu.

Saya memberikan keterampilan ini agar kedepannya paling tidak ketika baju atau tas mereka sobek mereka bisa mencoba menjahit sendiri. Selain itu, ketika mereka punya kain mereka bisa mencoba membuatnya. Walaupun pelajaran ini sangat sederhana tetapi sangat bermanfaat di kehidupan sehari-hari.

Caesara
Volunteer / Pengajar

#KBB #KegiatanBelajarBermain #SahabatMissil3 #JembatanTiga #KolongTol #Marginal #Kindness #AgenofKind #KaryawanTuhan #Volunteer #Teacher

0 komentar:

Posting Komentar

 

Sahabat Missil3 Copyright © 2011 Designed by Ipietoon Blogger Template and web hosting